Kamis, 05 Oktober 2017

Pengertian Karbohydrate



    KARBOHIDRAT
Karbohidrat atau Hidrat arang adalah nama umum untuk bahan yang mengandung unsur Karbon(C)Hidrogen(H)Oksigen(O). Karbohidrat tersusun oleh ketiga unsur tersebut dengan komposisi CnH2nOn. Karbohidrat berfungsi sebagai sumber panas dan energi utama dalam tubuh.
Karbohidrat yang kita konsumsi sehari-hari dalam bentuk du macam yaitu  gula dan zat tepung. Bahan makanan sumber karbohidrat antara lain jagung, gandum, beras, umbi-umbian, dan gula. Bahan makanan dari sumber karbohidrat, agar muda diserap maka akan mengalami proses pencernaan baik secara mekanik atu kimiawi.
Bahan makanan yang mengandung karbohidrat  dapat diketahui dengan cara menguji bahan makanan tersebut menggunkan zat penguji. Adanya zat tepung/amilum dalam makanan dapat diuji dengan cara menetesi bahan makanan tersebut dengan larutan lugol dan iodine. Bila menunjukkan warna biru sampai hitam berarti bahan makanan tersebut mengandung amilum atau zat tepung.Sedangkan bahan makanan yang mengandung gula dapat diuji dengan larutan Fehling A dan B (warna biru). Bahan makanan yang sudah dihaluskan atau dibuat larutan ditetesi dengan Fehling A dan B kemudian dipanaskan. Bila larutan berubah dari warna biru menjadi warn oranye sampai merah maka baha makanan tersebut mengandung gula.
nasi ,     jagung ,umbi 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Popular Posts